Kebakaran Kilang Minyak di Kuwait, 2 Orang Pekerja Tewas

Kebakaran Kilang Minyak di Kuwait, 2 Orang Pekerja Tewas

Kebakaran Kilang Minyak di Kuwait, 2 Orang Pekerja Tewas

KUWAIT CITY - Kebakaran melanda di kilang minyak terbesar Kuwait. Dua orang tewas dan melukai 10 pekerja lainnya.  Peristiwa ini terjadi di kilang minyang Mina Al-Ahmadi, Jumat (14/1/2022).

Kilang ini terletak 40 km selatan Kuwait City.  Korban tewas berasal dari Asia.

Dari 10 korban luka, ada lima orang diantaranya yang mengalami luka bakar parah sehingga dilarikan ke rumah sakit. Mereka dalam kondisi kritis. 

Perusahaan Minyak Nasional Kuwait (KNPC) dalam sebuah pernyataan di Twitter mengatakan, api berkobar saat proses pemeliharaan sedang dilakukan di unit pencairan gas.

Beruntung api segera dapat dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran menggunakan truk pemadam kebakaran yang dikerahkan ke lokasi.

Kebakaran ini dilaporkan tidak mempengaruhi operasi dan kegiatan ekspor dari kilang tersebut. 

Ini bukan kali pertama Kilang Mina Al-Ahmadi mengalami kebakaran. Pada Oktober tahun lalu, kilang ini juga mengalamai kejadian serupa. 

Kilang Mina Al-Ahmadi merupakan yang terbesar di Kuwait. Dalam sehari, kilang ini mampu memproduksi 466.000 barel minyak per hari.

 

Sumber: https://www.inews.id/news/internasional/kebakaran-di-kilang-minyak-terbesar-kuwait-2-pekerja-tewas.

Kata Kunci: Truk Pemadam kebakaran, Truk Pemadam kebakaran, Truk Pemadam kebakaran

Komentar

    Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Kode Verifikasi
scroll up