Kabakaran di Sibatik Barat, 2 Unit Mobil Pemadam Kebakaran Diterjunkan

Kabakaran di Sibatik Barat, 2 Unit Mobil Pemadam Kebakaran Diterjunkan

Kabakaran di Sibatik Barat, 2 Unit Mobil Pemadam Kebakaran Diterjunkan

Nunukan - Sebuah rumah panggung terbuat dari kayu milik warga bernama Juddin (56) tahun, yang terletak di Jalan Mangga RT 12 Tembaring Desa Setabu Kecamatan Sebatik Barat ludes terbakar dilalap si jago merah, Sabtu pagi (13/2/2021) sekitar pukul 08.45 wita.

Komandan pleton damkar Sebatik Barat, Basir menuturkan saat peristiwa kebakaran terjadi pemilik rumah tidak berada di tempat.

Petugas damkar setelah menerima laporan warga langsung bergerak cepat ke lokasi kebakaran dengan menurunkan 2 unit mobil pemadam dan 10 orang personil.

"Hampir 1 jam petugas damkar berjibaku memadamkan kobaran api dan akhirnya berhasil dijinakkan," kata Basir.

Menurut Basir, saat peristiwa kebakaran Pak Juddin sedang berada di kebun sawit miliknya sementara sang istri sedang bekerja mengikat rumput laut, memang di rumah tersebut hanya dihuni suami istri.

Berdasarkan pengakuan korban, selain rumah dan segala perkakas hangus terbakar, juga ada tabungan uang yang disimpan dalam tas di letakkan di dalam kamar juga ikut musnah terbakar, jumlahnya lumayan sekitar serratus juta

Penyebab pasti kebakaran masih dalam proses penyelidikan oleh pihak yang berwenang, merujuk informasi yang dihimpun api bermula saat pemilik rumah memasak di dapur yang terbuat dari tanah liat (tungku) berada di bagain bawah rumah.

Kemungkinan sisa-sisa api di tungku usai memasak belum padam, lantas ditinggal pergi bekerja, kemudian diduga akibat hembusan angin bara api menyala dan merembet ke bagian dinding dan akhirnya membakar rumah yang berukuran 8 x 15 meter ini.

Dalam peristiwa kebakaran ini tidak ada korban jiwa, namun kerugian materi ditaksir mencapai 300 juta rupiah.

 

Sumber: FB Damkar Kabupaten Nunukan

Kata Kunci: Mobil Pemadam Kebakaran, Mobil Pemadam Kebakaran, Mobil Pemadam Kebakaran

Komentar

    Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Kode Verifikasi
scroll up