Kebakaran Hebat Melanda Pabrik Penolahan Daging di Purwakarta Kerugian Capai 300 Miliar

Kebakaran Hebat Melanda Pabrik Penolahan Daging di Purwakarta Kerugian Capai 300 Miliar

Kebakaran Hebat Melanda Pabrik Penolahan Daging di Purwakarta Kerugian Capai 300 Miliar

Purwakarta – Kebakaran hebat melanda asset pabrik pengolahan daging di Desa Cikumpay, Kecamatan Campaka, Kabupaten Purwakarta pada Selasa (22/6/2021) sekira pukul 07.45.

Berdasarkan informasi yang berhasil di himpun, kerugian akibat insiden tersebut mencapai Rp. 300 Miliar.

Hampir tidak ada barang yang tersisa seperti bangunan diatas lahan seluas 6000 meter persegi, mesin dan bahan baku hanya sedikit yang bisa diselamatkan.

“Kerugian ditaksir mencapai Rp 300 Miliar” kata Kanit Reskrim Polsek Campaka, Iptu Jamhur kepada wartawan, Selasa (22/6/2021).

Kebakaran bermula ketika karyawan menyalakan mesin masak nugget, tiba-tiba terdengar siara ledakan kecil dari dalam mesin yang disusul keluarnya percikan api.

Kemudian api menjalar ke aliran listrik dan dengan cepat membakar seluruh area pabrik pembuatan sosis tersebut.

Sebanyak tiga armada mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi kejadian untuk membantu menjinakan api yang terus membesar.

Tiga armada tersebut berasal dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Kabupaten Purwakarta, PT Indorama dan PT Eint Trend.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden itu, hanya perusahaan mengalami kerugian yang cukup besar.

 

 

Sumber: https://jabar.tribunnews.com/2021/06/22/proses-penyelidikan-atas-kebakaran-pt-dunia-daging-di-purwakarta-masih-berlangsung

Kata kunci: Mobil Pemadam Kebakaran, Mobil Pemadam Kebakaran, Mobil Pemadam Kebakaran

Komentar

    Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Kode Verifikasi
scroll up