
Bogor - Petugas pemadam kebakaran (damkar) masih terus berupaya memadamkan api yang melalap habis pabrik sekaligus gudang aluminum foil dan styrofoam di Desa Cicadas, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat (Jabar). Sudah 16 jam pabrik itu terbakar, terhitung sejak pukul 05.30 WIB hingga malam ini, Jum’at (19/8).
Api yang sempat 'dijinakkan' kembali membesar malam ini. Petugas damkar dan relawan masih berupaya menyiramkan air agar api cepat padam.
"Situasi pukul 19.48 WIB dari titik belakang (pabrik) yang bersebelahan dengan pemukiman warga, api menyala mulai meluas kembali," kata relawan bencana Kabupaten Bogor, Ismail, Jumat (19/8/2022) sekira pukul 20.00 WIB.
Menurutnya, saat ini petugas damkar bersama-sama relawan bencana Kabupaten Bogor masih berjibaku di lokasi untuk memadamkan kebakaran. Pasokan air menjadi salah satu kendala yang dihadapi.
"Masih, tim damkar masih di lokasi. Sejak tadi kan mereka di lokasi. Tadi sore api sudah mengecil, tapi tadi kembali menyala," ujar Ismail.
Komandan Sektor Pemadam Kebakaran Cileungsi Hendra Kurniawan membenarkan informasi tersebut. Menurutnya, saat ini tim pemadam dari Sektor Cileungsi masih berada di lokasi untuk melakukan pemadaman.
"Iya benar (menyala kembali). Untuk lebih pastinya ke anggota damkar yang masih di lokasi, saya belum dapat informasi lanjutnya, anak-anak masih bekerja," kata Hendra, pukul 20.45 WIB.
Sebanyak 20 unit mobil pemadam kebakaran dari Kota dan Kabupaten Bogor serta Kota Depok dilibatkan dalam proses pemadaman. Namun, lokasi kebakaran yang berisi aluminum foil dan styrofoam membuat api dengan cepat membesar dan menjalar ke seluruh bagian bangunan pabrik.
Embusan angin yang bertiup kencang dan sulitnya pasokan air menjadi salah satu kendala dalam proses pemadaman. Hingga petang tadi, api memang masih tersisa di beberapa titik tumpukan bekas material bangunan pabrik yang ambruk.
Banyaknya seng yang jatuh berserakan sehingga menyulitkan tim pemadam menjangkau titik-titik sisa api di lokasi bangunan pabrik yang terbakar.
Kata Kunci: Mobil Pemadam Kebakaran, Mobil Pemadam Kebakaran, Mobil Pemadam Kebakaran
Belum Ada Komentar