
Jakarta -- Kebakaran melanda sebuah
pabrik yang berlokasi di Jalan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara
pada Rabu (21/7). Penyebab kebakaran diduga karena terputusnya arus listrik
atau korsleting.
Informasi soal kebakaran itu dilaporkan oleh
seorang warga kepada petugas pemadam kebakaran sekitar pukul 02.40 WIB.
"Objek pabrik kampas rem PT Akebono Astra
Group (BI)," kata Humas Damkar DKI, Mulat Wijayanto dalam keterangannya.
Mulat menyampaikan sebanyak 14 unit mobil
pemadam kebakaran dan 75 personel dikerahkan untuk menjinakkan si jago merah.
Pemadaman di pabrik tersebut mulai dilakukan
sekitar pukul 02.55 WIB. Api mulai mereda pada pukul 04.19 WIB.
Lalu proses pendinginan pada pukul 04.20 WIB dan
secara keseluruhan operasi pemadaman berakhir pukul 07.12 WIB.
Mulat menuturkan sejauh ini kebakaran
diduga karena korsleting yang terjadi di pabrik tersebut.
"Diduga api berawal dari korsleting listrik
pada bagian plating (pelapisan)," ucap Mulat.
Informasi soal peristiwa kebakaran yang melanda
pabrik di Kelapa Gading itu turut diunggah oleh akun Instagram @humasjakfire.
"Terjadi kebakaran pd sebuah pabrik kampas
rem pkl. 02.40 dini hari di Jl. Pegangsaan Dua No. 55 RT 3/4 Kel. Pegangsaan
Dua Kec. Kelapa Gading Jakarta Utara. Pengerahan akhir 14 unit. Berhasil
dipadamkan dan dinyatakan selesai penanganan pkl. 07.12 (21/7/2021) #JAKI
#infokebakaran," demikian keterangan dalam unggahan tersebut.
Kata Kunci: Mobil Pemadam Kebakaran, Mobil Pemadam Kebakaran, Mobil Pemadam Kebakaran
Belum Ada Komentar