
PESANGGRAHAN - Kebakaran menimpa pabrik kerupuk di Jalan Masjid, Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Jumat (23/12/2022).
Perwira piket Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan, Sukur Sarwono, mengatakan insiden itu terjadi sekitar pukul 08.05 WIB.
Diduga, kebakaran tersebut disebabkan adanya kebocoran tabung gas.
"Dugaan penyebab karena tabung gas bocor," kata Sukur.
Sebanyak 11 unit mobil pemadam kebakaran dan 65 personel dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api.
Sukur menjelaskan, kebakaran bermula karyawan pabrik yang bernama Hendi (22) sedang meng-oven kerupuk.
"Tiba-tiba gas bocor lalu timbul api dan langsung membesar dan sudah berusaha memadamkan tetapi api makin membesar," terang Sukur.
"Karyawan yang lain berusaha memindahkan bahan kerupuk yang belum terbakar dan memindahkan barang-barang yang masih bisa diselamatkan," jelasnya.
Kobaran api akhirnya berhasil dipadamkan sekitar pukul 08.30 dan dilanjutkan dengan proses pendinginan.
Sukur memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini. Namun, total kerugian akibat kebakaran diperkirakan mencapai Rp 700 juta.
Sumber: https://jakarta.tribunnews.com/2022/12/23/tabung-gas-bocor-pabrik-kerupuk-di-pesanggrahan-kebakaran.
Kata Kunci: Mobil Pemadam Kebakaran, Mobil Pemadam Kebakaran, Mobil Pemadam Kebakaran
Belum Ada Komentar