Kebakaran Rumah di Semarang, Dipicu ODGJ Bakar Sampah Dalam Rumah

Kebakaran Rumah di Semarang, Dipicu ODGJ Bakar Sampah Dalam Rumah

Kebakaran Rumah di Semarang, Dipicu ODGJ Bakar Sampah Dalam Rumah

SEMARANG - Musibah kebakaran menimpa rumah Slamet di Ngrawan Lor, Kelurahan Bawen, Kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang, Kamis (20/01/2022) sekitar pukul 02.00 WIB.

Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika H A, SIK MH melalui Kapolsek Bawen AKP Solekhan menjelaskan bahwa kebakaran tersebut berawal saat Suratno melihat kobaran api yang membakar atap rumah Slamet.

"Setelah melihat kebakaran tersebut meminta tolong kepada tetangganya dan memanggil Damkar Ambarawa," ujar Kapolsek Bawen.

Selanjutnya petugas Damkar menerjunkan beberapa personil dan mobil pemadam kebakaran untuk membantu memadamkan api.

Penyebab kebakaran tersebut diduga ada indikasi gangguan jiwa pelaku yang membakar sampah di dalam rumah dan menjalar ke atap rumah.

Atas kejadian tersebut pelaku yang memiliki indikasi gangguan jiwa diamankan petugas, selanjutnya dibawa ke RSJ Magelang

Tada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran itu, namun korban mengalami kerugian materiil sekitar Rp 2 juta. (*)

 

Sumber: https://www.tribunnews.com/regional/2022/01/20/kebakaran-rumah-di-bawen-semarang-dipicu-odgj-bakar-sampah-dalam-rumah.

Kata Kunci: Mobil Pemadam Kebakaran, Mobil Pemadam Kebakaran, Mobil Pemadam Kebakaran

Komentar

    Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Kode Verifikasi
scroll up